Impian Bisa Jadi kenyataan

Kamis, 29 September 2011

Kehamilan Minggu ke-2

Pada minggu ini, kehamilan dimulai dari satu minggu setelah HPHT (hari pertama haid terakhir. Jadi periode menstruasi anda baru saja selesai sekarang dan hormon-hormon estrogen dan progesteron menyebabkan uterus anda membuat lapisan pada endometrium (lapisan uterus anda) untuk siap-siap menerima calon bayi. Lapisan ini menebal dan terisi oleh darah, siap untuk menerima kehadiran janin, menjadi tempat yang nyaman dan saluran makanan untuk janin. Pada saat yang sama salah satu indung telur berkembang dan mematangkan sel telur untuk persiapan ovulasi (pembuahan).
Kurang lebih 14 hari sebelum masa haid anda berikutnya dimulai, terjadi pembuahan. Indung telur melepaskan telur yang siap dibuahi yang selanjutnya turun ke saluran tuba fallopi menunggu pasangannya.

disadur dari ayahbunda dot net

Sabtu, 24 September 2011

Kehamilan Minggu Pertama

Berikut adalah gambaran tentang proses perkembangan kehamilan yang sekaligus juga merupakan pertumbuhan bayi anda setiap minggunya. Mohon diingat bahwa setiap kehamilan itu berbeda, dan angka pertumbuhannya bervariasi jadi anda bisa bicarakan dengan dokter anda.

Selasa, 20 September 2011

Tanda-Tanda Awal Kehamilan

Tanda-tanda kehamilan merupakan saat yang paling dinantikan oleh seorang perempuan yang menginginkan dirinya memiliki seorang buah hati dambaan keluaga (family hoping). Dengan terjadinya kehamilan menandakan bahwa pasangan suami isteri memiliki tingkat kesuburan yang baik dan hal ini juga menandakan bahwa mereka tidak memiliki masalah kesehatan yang berarti.
Dengan datangnya tanda-tanda kehamilan, hadirnya seorang buah hati dalam keluarga mereka tinggalah menunggu waktu. Keluarga terasa semakin lengkap dengan kehadiran buah hati yang dinanti.
Namun ada kalanya, pasangan suami isteri belum mengetahui secara betul mengenai tanda-tanda kehamilan ini. Mereka kadang masih bingung membedakan mana tanda-tanda kehamilan (pregnancy symptoms) sebenarnya dengan  tanda akan datang menstruasi, karena banyak kasus terjadi bahwa tanda-tanda kehamilan biasanya mirip dengan tanda-tanda akan datang menstruasi. Ketidaktahuan mengenai hal ini  juga menyebabkan beberapa kasus terjadinya keguguran (miscarriage).