Impian Bisa Jadi kenyataan

Kamis, 29 September 2011

Kehamilan Minggu ke-2

Pada minggu ini, kehamilan dimulai dari satu minggu setelah HPHT (hari pertama haid terakhir. Jadi periode menstruasi anda baru saja selesai sekarang dan hormon-hormon estrogen dan progesteron menyebabkan uterus anda membuat lapisan pada endometrium (lapisan uterus anda) untuk siap-siap menerima calon bayi. Lapisan ini menebal dan terisi oleh darah, siap untuk menerima kehadiran janin, menjadi tempat yang nyaman dan saluran makanan untuk janin. Pada saat yang sama salah satu indung telur berkembang dan mematangkan sel telur untuk persiapan ovulasi (pembuahan).
Kurang lebih 14 hari sebelum masa haid anda berikutnya dimulai, terjadi pembuahan. Indung telur melepaskan telur yang siap dibuahi yang selanjutnya turun ke saluran tuba fallopi menunggu pasangannya.

disadur dari ayahbunda dot net